Blog Hobi dan Informasi

Sabtu, 13 Mei 2023

Ramirezi, Ikan Bandel dari Amerika Latin Paling Cocok Buat Pemula



Ramirezi (Mikrogeophagus ramirezi) merupakan salah satu jenis ikan hias yang sangat layak dikoleksi untuk menghiasi akuarium para penghobi. Ikan ini tergolong ikan yang mungil, tetapi memiliki warna yang luar biasa mempesona. Ikan ini pertama kali muncul di negara Venezuela dan Kolombia.

Nama “Ramirezi” diambil dari nama seorang kolektor dan importir ikan. Meski berasal dari jauh, Ramirezi menjadi salah satu spesies yang digemari pencinta ikan hias di Indonesia karena mudah beradaptasi dengan lingkungan baru.

Ikan ramirezi ini berasal dari keluarga cichlid. Bagi masyarakat kebanyakan, ikan cichlid belum sepopuler cupang, guppy, koi, atau arwana. Mengeja namanya saja belum tentu benar. Namun, beberapa tahun belakangan, peminat ikan asli perairan tawar Afrika ini sangat ramai. Berdasar garis keturunannya, cichlid (baca: siklid) masuk dalam famili Cichlidae.

Ikan dari jenis Cichlid
 

Beberapa sumber menyatakan bahwa cichlid memiliki sekitar 2.000 spesies. Meski jenisnya ribuan, setiap varian punya corak warna yang khas. Bahkan, perbedaannya bisa sangat kontras antara satu jenis dan lainnya. Saat ini cichlid menjadi salah satu ikan hias air tawar paling populer di dunia penghobi.

Baca juga :  Memelihara Ikan Hias Makin Diminati Penghobi

Namun, dibandingkan dengan beberapa jenis cichlid lainnya, ramirezi memiliki karakter yang cenderung tenang dan damai. Ikan ini juga tidak memiliki sifat teritorial, sehingga sangat cocok jika dipelihara bersamaan dengan jenis ikan hias lain di dalam aquarium atau aquascape.

Ikan ramirezi memiliki kebiasaan berenang di segala bagian aquarium. Jadi, mereka bukan ikan yang hanya suka berada di bagian atas saja, tengah saja, atau bawah saja. Mereka cukup aktif berpindah tempat. Bahkan, mereka juga suka bermain-main di celah bebatuan ataupun tanaman air sebab habitat aslinya memang memiliki karakter seperti itu.

Baca juga :  Arwana, Ikan Hias Eksotik yang Simpan Ratusan Telurnya dalam Mulutnya

Jadi, dalam memeliharanya di dalam aquarium, bisa ditambahkan elemen tanaman atau pun bebatuan di dalamnya, agar ikan-ikan ramirezi ini bisa tenang dan nyaman. Namun, bagi yang ingin membudidayakan ikan ini, perlu memperhatikan beberapa detail.

Bisa dibilang, ikan ramirezi cukup sulit untuk budidayakan. Beberapa hal yang harus diperhatikan untuk mendapatkan indukan yang unggul, yakni harus memiliki ikan ramirezi dengan warna tubuh yang terang dan konsisten serta memiliki tubuh dan sirip yang tegak.

Cantiknya ikan Ramirezi di dalam akuarium
 

Selain itu, juga harus terus memperhatikan kualitas air. Sebab, air memiliki peran sangat penting dalam budidaya ikan. Sebaiknya, untuk melakukan pemijahan, mesti menjaga suhu air berada di kisaran 27 hingga 30 derajat celcius.

Ramirwezi memiliki varian yang sangat beragam. Mulai super neon blue gold, german blue, electric blue ballon, gold ballon, gold face electric blue, dark knight, golden, longfin golden, power blue, gold angel veil, bolivian, electric blue, hingga slayer.

Berikut ini beberapa jenis ikan ramirezi tercantik yang perlu dikenali :

Ikan Ramirezi Blue Electric

Dari semua varian ramirezi, varian ini memiliki penampilan yang paling memikat karena warnanya yang kuat. Matanya yang merah mencolok berpadu dengan warna biru elektrik yang mengkilap.

Ramirezi Blue Electric
 

Sirip pada bagian punggungnya lancip. Mereka juga memiliki sirip dada yang tersampir rendah. Ukuran tubuhnya sekitar 6 cm. Meski terlihat garang, ikan ramirezi blue electric memiliki sifat yang tenang dan damai. Dia bisa bersosial dengan ikan jenis lain, meski sebaiknya dia memiliki pasangan yang satu varian dengannya.

Ikan Ramirezi Slayer

Ramirezi Slayer
 

Salah satu yang tercantik adalah ikan ramirezi slayer. Yang membuat ikan ini cantik adalah sirip yang panjang dengan perpaduan warna yang sangat mempesona. Terlihat sangat cantik saat meliuk-liuk di akuarium. Untuk itu, ikan jenis ini sangat pantas untuk dipelihara.

Baca juga : Ikan Guppy, Ikan Hias yang Kaya Warna dan Jenis

Ikan Ramirezi Jerman

Ikan ramirezi Jerman atau german blue ram adalah varian ikan ramirezi yang paling populer di pasaran. Seperti electric blue ram, mereka dibesarkan di penangkaran dan berukuran kecil. Mereka juga memiliki kepribadian yang sangat ramah sehingga bisa menjadi anggota akuarium komunitas yang sangat baik.

Ramirezi Jerman
 

Tubuh ikan ramirezi Jerman ini memiliki beberapa warna antara oranye, emas, sampai turquoise biru. Ikan ini memiliki garis hitam di wajah yang melintasi mata oranye terang mereka. Bercak biru dapat ditemukan pada siripnya dan ada titik hitam menonjol di bagian tengahnya.

Adanya bintik-bintik biru yang menyala terang pada warna ikan ini membuat jenis yang satu ini sangat memanjakan mata. Hal ini yang membuat seolah-olah pada tubuh ikan ini menempel berlian.

Ikan Ramirezi Bolivia

Dikenal sebagai butterfly atau red ram, ikan ramirezi Bolivia adalah salah satu ram cichlid yang ditemukan di habitat alami. Mereka datang dari negara-negara Amerika Selatan seperti Bolivia dan Brasil. Di dua negara tersebut, ikan-ikan ini dapat ditemukan di daerah yang padat tanaman, sebab mereka mencari makanan di substrat gambut.

Bisa dibilang, varian ikan ramirezi ini adalah varian yang paling sederhana. Warnanya simpel, yaitu pada bagian tubuhnya berwarna cokelat keemasan dengan ciri corak kemerahan pada sirip ekor dan punggung.

Ramirezi Bolovia
 

Ada pula ciri turquoise (toska) mutiara pada sirip perut dan duburnya. Garis hitam mengalir di wajah lurus melalui mata dan juga bagian depan sirip punggung. Jika dibandingkan dengan varian lain, ikan ramirezi Bolivia ini memiliki tubuh dengan ukuran paling besar, yaitu, sekitar 7,5 cm.

Jenis bolivian didominasi warna merah. Warna merah itu kian pekat pada ujung-ujung ekor dan siripnya. Ekor, sirip, dan warna menjadi daya tarik ikan ini.

Baca juga : Ikan Sumpit, si Ninja Bawah Air

Ikan Ramirezi Emas

Ramirezi Golden
 

Seperti ikan ramirezi Bolivia, ikan ramirezi emas atau golden ram juga ditemukan di habitat alami. Mereka bukanlah hasil penangkaran. Ikan ramirezi emas awalnya hidup di drainase di kawasan Venezuela dan Kolombia. Di sana, mereka hidup berpasang-pasangan.

Ikan Ramirezi Balon

Varian ikan ramirezi yang juga banyak diminati para penghobi ikan hias adalah ikan ramirezi balon. Sebab, varian ikan ramirezi jenis ini memiliki corak warna yang sangat cantik, apalagi jika sedang bergerak di akuarium.

Ramirezi Balon
 

Ikan ramirezi balon berasal dari rawa-rawa di hutan Amazon. Ikan jenis ini mempunyai ukuran tubuh yang cenderung kecil, yaitu berkisar 3 cm sampai 5 cm. Warna yang ada pada ikan jenis ini sangat beragam.

Ikan Ramirezi Dark Knight

Jika dibandingkan dengan varian-varian ikan ramirezi lainnya di atas, varian ini adalah yang paling langka. Ikan ramirezi dark knight merupakan varian paling baru dari ikan ramirezi Jerman.

Ramirezi Dark Night
 

Meskipun dari asal dan tampilan cukup menarik namun dari sisi harga yang yang dipatok cukup ramah di kantong. Jadi tidak perlu berfikir lama untuk mendapatkannya dan memelihara ikan ramirezi ini. (Ramlee)


Sumber : remen.id

Ramirezi Ikan Hias Mungil Berwarna Mempesona Penghias Akuarium


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Ayam Hutan Merah, Nenek Moyang Ayam Peliharaan Ternyata sangat Pemalu

Ayam Hutan Merah (Gallus gallus) merupakan sejenis burung berukuran sedang, dengan panjang sekitar 78 cm, dari suku Phasianidae. Suku Phasi...